Sabtu, 19 Maret 2011

ABJAD RUSIA

ABJAD RUSIA
Langkah pertama ketika anda (juga saya) hendak belajar bahasa Rusia, adalah mempelajari abjadnya, yaitu huruf cyrillic. Banyak orang yang menyerah ketika memandang sesuatu yang awalnya terlihat sulit (seperti saya ketika melihat buih-buih rumus matematika, juga fisika, juga kimia, fyuuh). Begitu pula dengan huruf cyrillic ini, banyak orang yang mengira mempelajari huruf cyrillic ini sulit, tetapi sebenarnya mempelajari huruf ini tidaklah terlalu sulit menurut saya, bahkan sangat mudah. Mengapa demikian? Karena jika saja anda tahu bahwa bunyi huruf pada kebanyakan kalimat adalah seperti halnya kalimat-kalimat pada bahasa Indonesia. Tidak seperti bahasa Inggris di mana banyak kata-kata berupa pengucapan yang berbeda dengan huruf yang dtulis. Jadi akan sangat mudah bagi orang Indonesia untuk mempelajari bahasa ini dari pada mempelajari bahasa Inggris.
Seperti telah dijelaskan pada tulisan sebelumnya bahwa pada abjad/alfabet rusia ini menggunakan huruf cyrillic yang berjumlah 33 huruf, terdiri dari 20 huruf konsonan, 11 huruf vokal, dan 2 tanda baca (sedangkan di negara-negara lain yang juga menggunakan huruf cyrillic ini ada yang lebih dari 33 huruf dengan tambahan beberapa huruf tertentu, seperti di negara Serbia, Makedonia, Bulgaria, dll).
Abjad Rusia
Huruf Cetak
A/a Б/б В/в Г/г Д/д E/e Ё/ё Ж/ж З/з И/и Й/й K/к Л/л M/м H/н П/п O/o P/p C/c T/т У/у Ф/ф X/x Ц/ц Ч/ч Ш/ш Щ/щ Ъ/ъ Ы/ы Ь/ь Э/э Ю/ю Я/я.
Huruf Tulisan/Corsiva
A/a Б/б В/в Г/г Д/д E/e Ё/ё Ж/ж З/з И/и Й/й K/к Л/л M/м H/н П/п O/o P/p C/c T/т У/у Ф/ф X/x Ц/ц Ч/ч Ш/ш Щ/щ Ъ/ъ Ы/ы Ь/ь Э/э Ю/ю Я/я.
Huruf Vokal / Huruf Hidup:
A/a, E/e, Ё/ё , И/и, Й/й , O/o, У/у, Ы/ы, Э/э, Ю/ю, Я/я
Huruf Konsonan
Б/б , В/в, Г/г, Д/д, Ж/ж, З/з, K/к, Л/л, M/м H/н, П/п, P/p, C/c, T/т, Ф/ф, X/x, Ц/ц, Ч/ч, Ш/ш, Щ/щ
Simbol Pelafalan Baca
Ъ/ъ, Ь/ь
Untuk lebih mempermudah memahaminya, coba perhatikanlah uraian di bawah ini.
Huruf yang hampir sama penulisan dan pengucapannya dengan huruf latin
A/a pengucapannya sama seperti ”a” pada kata ”abu”, ”mata”, dll.
K/к pengucapannya sama seperti “k” pada kata “kain”, “aku”, dll.
M/м pengucapannya sama seperti “m” pada kata “malu”, “karam”, dll.
O/o pengucapannya sama seperti “o” pada kata “ombak”, “sendok”, dll.
T/т pengucapannya sama seperti “t” pada kata “tanpa”, “batu”, dll.
Huruf yang hampir sama penulisannya tetapi berbeda pengucapannya
В/в pengucapannya sama dengan “v” pada kata “veda”, “Latvia”, dll. Terkadang dilafalkan pula dengan “w” pada kata “warna”, “lawan”, dll.
E/e pengucapannya sama dengan “ye” pada kata “yes”, “sovyet”, dll.
H/н pengucapannya sama dengan “n” pada kata “nama”, “senam”, dll.
P/p pengucapannya sama dengan “r” pada kata “rusa”, “cakram”, dll.
C/c pengucapannya sama dengan “s” pada kata “suka”, “pasar”, dll.
У/у pengucapannya sama dengan “u” pada kata “uang”, “buka”, dll.
X/x pengucapannya sama dengan “h” pada kata “hukum”, “bahwa”, dll. Terkadang dilafalkan pula dengan “kh” pada kata “khalifah”, “khotib”, dll.
Huruf yang tidak sama penulisannya dengan huruf latin, tetapi sama pengucapannya dengan huruf latin
Б/б pengucapannya sama dengan “b” pada kata “batu”, “obat”, dll.
Г/г pengucapannya sama dengan “g” pada kata “gaya”, “bagi”, dll.
Д/д pengucapannya sama dengan “d” pada kata “dia”, “beda”, dll. Terkadang pada kata-kata tertentu terdengar hampir seperti huruf “t”.
З/з pengucapannya sama dengan “z” pada kata “zakat”, “zaman”, dll.
И/и pengucapannya sama dengan “i” pada kata “iman”, “bisu”, dll.
Л/л pengucapannya sama dengan “l” pada kata “lampu”, “sial”, dll.
П/п pengucapannya sama dengan “p” pada kata “pohon”, “rapuh”, dll.
Ф/ф pengucapannya sama dengan “f” pada kata “firman”, “tafsir”, dll.
Э/э pengucapannya sama dengan “e” pada kata “etos”, “alien”, dll.
Huruf yang tidak terdapat pada huruf latin, baik pada penulisannya maupun pelafalannya
Ю/ю pengucapannya sama dengan “yu” pada kata “yunani”, “kayu”, dll.
Я/я pengucapannya sama dengan “ya” pada kata “Yaman”, “kaya”, dll.
Ё/ё pengucapannya sama dengan “yo” pada kata “yoyo”, “bayonet”, dll.
Ж/ж pengucapannya sama dengan “zh” pada kata “alzheimer”, “scerzho”, dll.
Ц/ц pangucapannya sama dengan “ts” pada kata “Tsar”, “fatsal”, “jutsu”, dll. Terkadang pada kata-kata tertentu terdengar hampir atau digunakan sebagai pengganti “c”.
Ч/ч pengucapannya sama dengan “ch” pada kata “china”, “sinchan”, dll
Ш/ш pengucapannya sama dengan “sh” pada kata, “Washington”, dll. atau sama dengan “sy” pada kata “syirik”, “tasyrik”, dll
Щ/щ diucapkan kira-kira seperti “shcha”
Ы/ы pengucapannya sama dengan “i” pada kata “ambil”, “jepit”, dll
Dari sumber lain biasanya ada yang menyebutkan bahwa bunyi “ы” sama dengan “eu”.
Й/й dipakai untuk kata berbentuk diftong, seperti “i” pada kata“amboi”,“pawai” dll.
Simbol untuk membantu cara pengucapan
Ъ/ъ tanda keras (tvyordi znak), sebenarnya jarang digunakan. Dipakai untuk menandai jeda pada suku kata tertentu.
Ь/ь tanda lembut (myagkiy znak), digunakan untuk membuat huruf sebelumnya terdengar ‘lembut’.
Kata yang terbentuk seperti “siul” (perhatikan dan rasakan bahwa seakaan-akan ada huruf “y” sebelum huruf “u”).
Catatan Kecil:
Untuk mempermudah penghafalan silakan perhatikan uraian kecil antara huruf-huruf yang mirip pengucapannya di bawah ini.
А(“a”) Я(“ya”)
Э(“e”) Е(“ye”)
У(”u”) Ю(“yu”)
О(“o”) Ё(“yo”)
Mudah bukan?
Aturan Pengucapan/Pelafalan
Perlu diingat bahwa dalam melakukan pengucapan atau pelafalan dalam bahasa Rusia ini terdapat kebiasaan yang menjadi peraturan yang harus diperhatikan, yaitu “jangan pernah menulis huruf Ы, Ю, atau Я setelah huruf “Г, К, Ж, Ч, Ш, Щ “, dan sebagai gantinya gunakan И, У, А.

Adapun frase-frase dasar Bahasa Rusia itu adalah sebagai berikut.
Спасибо – Spasibo (“spa-si-ba”) – Terima Kasih
Пожалуйста – Pozhaluysta (“pa-zhal-sta”) – Sama-sama / Silakan
Да – da (“da”) – Ya
Нет – nyet (“nyet”) – Tidak
Здравствуйте – zdravstvuytye (“zdra-stvuy-tye”) – Halo
Привет – privyet (“pri-vyet”) – Hai
Меня зовут … – menya zovut (“min-ya za-vut”) – Nama saya …
Как вас зовут? – kak vas zovut (“kak vas za-vut”) – Siapa nama anda?
Очень приятно – ochen priyatno (“och-en pree-yat-na”) – Senang bertemu dengan anda
Как дела? – kak dyela (“kak dye-la”) – Apa kabar?
Хорошо, спасибо – khorosho, spasibo (‘Kha-ra-sho, spa-si-ba”) – Baik, terima kasih
Плохо – plokho (“Plo-kho”) – Buruk
До свидания – do svidaniya (“da-svi-da-ni-ya”) – Selamat tinggal
Пока – poka (“pa-ka”) – Selamat tinggal (informal)
Keterangan:
Bahasa Rusia cyrillic – translate latin (cara baca) – artinya dalam bahasa Indonesia
Mohon maaf jika frasenya terlalu sedikit, jika anda tahu frase lainnya, silahkan tambahkan pada isian komentar di bawah.

KATA GANTI ORANG (NOMINATIF)
Ru En Id Keterangan
Я I Saya
Ты You Kamu (informal)
Он He Dia (laki-laki) (maskulin)
Она She Dia (perempuan) (feminin)
Оно It Itu (netral)
Мы We Kami
Вы You Kamu (formal) (jamak)
Они They Mereka
KATA GANTI ORANG (AKUSATIF)
Ru En Id Keterangan
Меня Me Saya
Тебя You Kamu (informal)
Его * Him / It Dia / itu (laki-laki) (maskulin) / (netral)
Её Her / It Dia / itu (perempuan) (feminin)
Нас Us Kami, Kita
Вас You Kamu (formal, plural)
Их Them Mereka
Keterangan : * untuk “Его” tidak dibaca Ye-go, tetapi dilafalkan sebagai Ye-fo. Mungkin karena pengaruh kebiasaan atau hal lainnya yag menyebabkan ketidaksamaan antara tulisan dan pelafalan. Semacam bahasa Inggris, cat yang dibaca ket, stand yang dibaca sten, book yang dibaca buk, dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

DESAIN RUMAH UKURAN 17 METER x 7.5 METER

Lihat di youtube Klik disini/